Otomotif News

Media Otomotif Indonesia

Pakai Koizumi Arai Agaska Zyrof Racing Sukses Raih Podium Pertama di Final OnePrix 2022

Otomotifnews.com – Meriahnya ajang spektakuler paling bergengsi, kejuaraan balap road race one Prix seri final yang diselenggarakan, di Sirkuit Bukit Peusar Tasikmalaya, mengeluarkan nama Arai Agaska, sebagai juara selaku pembalap Zyrof Racing Team, yang mengikuti kelas Rocky 150 cc, berhasil meraih podium pertama pada posisi pertama di One Prix Final 2022.

Meski pada race 1, Arai Agaska hanya mampu finish di posisi ke-, pada hari Sabtu, tanggal 26 November 2022.

Namun, Arai mampu membalik keadaan dengan sukses melampaui rival-rivalnya, di atas sirkuit Bukit Besar Tasikmalaya hingga finish di podium pertama pada race 2, Minggu 27 November 2022.


Kelas Rocky yang diikuti oleh Arai Agaska, tentu bukan kelas yang cukup mudah untuk bersaing di mana tim-tim lainnya juga memiliki Tingkat kemampuan yang sangat tinggi juga performa motor yang sangat baik namun Arai Agaska bersama Zyrof Racing Team, berhasil menumbangkan lawan-lawannya di kelas tersebut.

Bayu, manager zyrof racing (topi merah)

“Alhamdulillah kami berhasil finish di posisi pertama, pada Race 2 one prix final 2022. Semua berkat kerjasama tim, kami sangat senang dan bangga dengan peraihan yang diraih oleh Arai agaska”. Ungkap Bayu selaku manager Zyrof Racing.

“Kami menggunakan koizumi, karena memang sejak lama, kami melakukan banyak riset bersama koizumi dan saat ini apa yang dicapai oleh Arai Agaska, bukan hanya kekompakan dan kerjasama tim yang sangat luar biasa, namun tentu dukungan dari sponsor-sponsor yang sudah mendukung kami, terima kasih koizumi”. Tambah Bayu.

Arai Agaska bukan kali pertama dirinya meraih podium, pada ajang kejuaraan road race kelas nasional namun ia kerap kali meraih banyak juara pada ajang kejuaraan nasional lainnya.

Baca Juga !!!  Fenomenal! Tiga Rider AHRT Sapu Bersih Kelas AP250 di Race1 Gelaran ARRC Thailand

Munculnya nama Arai Agaska dari Zyrof Racing Team, tentu menambah daftar nama pembalap berprestasi yang menggunakan sparepart koizumi, sebagai pembalap yang tidak bisa dipandang sebelah mata, apa yang diraih oleh Arai Agaska kali ini, tentu menjadi inspirasi dan kejutan bagi timnya maupun rival-rivalnya.

“Alhamdulillah saya meraih podium pertama pada race2 ajang Kejuaraan One Prix final 2022, di Sirkuit Bukit Besar Tasikmalaya Saya sangat senang dan juga bangga terima kasih kepada seluruh tim juga para sponsor yang sudah mendukung saya, semua berkat dukungan dan kerjasama tim, saya berhasil meraih podium tertinggi”. Ujar Arai Agaska.

“Selama pakai Koizumi tarikan motor sampai top speednya tetep kenceng, saya cukup mempertahankan stamina sampai lap akhir, dan hasilnya sangat mengejutkan terimakasih Koizumi”. Tambah Arai.

Kembali Koizumi, membuktikan pembalap berprestasi yang menggunakan sparepartsnya, menjadi ancaman bagi rival-rivalnya dikelas nasional.

Congrats Champ!!!
Bravo Koizumi!!

Penulis, Dendi Rustandi