OtomotifNews.com – XPDC Racing Team kembali mempersiapkan diri untuk berlaga dalam Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Seri VII yang akan berlangsung di Kalan Circuit, Kalimantan Timur, pada 2 November mendatang.
Kali ini, pembalap muda berbakat, Riffany dengan nomor #10, yang akrab disapa “Aa”, akan berlaga di kelas Rookie 150cc. Persiapan demi persiapan tengah dilakukan secara intensif demi meraih podium pertama di ajang bergengsi tersebut.
Riffany, yang baru saja genap berusia 11 tahun pada hari ini, merupakan siswa kelas V di SDN 015 Sungai Kunjang. Meski masih berusia muda, semangat dan komitmennya dalam dunia balap motor tak diragukan lagi.
Setelah sebelumnya sempat absen di seri VI karena sakit tifus, kini Riffany telah pulih dan kembali siap untuk tampil optimal bersama timnya.Menariknya, kali ini Riffany akan diduetkan dengan rekannya yang juga pembalap XPDC, Ado Zakwan (#165), untuk memperkuat tim di kelas Rookie 150cc.
Kolaborasi ini diharapkan dapat membawa hasil maksimal bagi tim XPDC Racing. “Kami yakin dengan latihan yang intensif ini, duet Riffany dan Ado dapat memberikan kejutan di kelas Rookie 150cc,” ujar Haji Iil, pemilik XPDC Racing Team.
Latihan rutin terus dilakukan di Kalan Circuit di bawah bimbingan mekanik andalan, Mas Ali dari GBS Racing, serta didampingi oleh sang ayah, Mas Hendra. Selain mempersiapkan performa mesin, tim juga memfokuskan pengembangan pada suspensi motor, mengingat bobot Riffany yang ringan.
ARS Suspension dari Samarinda, yang digawangi oleh Mas Aris, secara khusus memberikan penyesuaian suspensi agar dapat menyesuaikan dengan karakter tubuh Riffany, sehingga stabilitas motor tetap terjaga di lintasan.
Riffany sebelumnya bermain di kelas MiniGP 50cc dan baru saja naik kelas ke 150cc. Karena itu, ia masih harus banyak belajar dari Ado Zakwan yang sudah berpengalaman di kelas ini.
Dengan latihan intensif selama dua minggu terakhir, keduanya terus berlatih untuk mempertajam catatan waktu mereka dan saling mendukung untuk mencapai target podium di Kejurprov mendatang.
Motor yang digunakan oleh Riffany adalah Honda Sonic 150cc, yang dilengkapi dengan komponen racing seperti per klep dan per kopling yang disupport langsung oleh Koizumi Racing Part, salah satu sponsor utama XPDC Racing Team.
Koizumi Racing Part tak hanya mendukung dengan part racing berkualitas, tetapi juga menjadi bagian penting dalam pengembangan performa kendaraan yang digunakan oleh tim.
Selain Koizumi Racing Part, tim XPDC Racing juga mendapatkan dukungan dari berbagai sponsor, termasuk GBS Racing Team, HydroCoco, Heybill Dimsum, Kebab Turki Abah Rafa, ARS Suspension, Ario Fotografi, dan Semut Ireng Photoshop. Kehadiran para sponsor ini menjadi dorongan motivasi bagi tim untuk dapat memberikan hasil terbaik di ajang Kejurprov.
Harapan besar disematkan pada Riffany untuk dapat meraih podium dalam balapan kali ini. “Mudah-mudahan Riffany bisa langsung podium di kelas Rookie 150 bersama Ado. Kami semua mendukung penuh dan berharap yang terbaik untuknya,” tambah Haji Iil penuh optimisme.
Dengan semangat latihan dan persiapan yang matang, XPDC Racing Team siap menunjukkan performa terbaik mereka di Kalan Circuit. Dukungan dari keluarga, tim, dan para sponsor juga menjadi sumber energi bagi Riffany dan Ado untuk tampil maksimal di ajang yang akan datang.
Penulis, Dendi Rustandi
More Stories
Suzuki Ramaikan Akhir Tahun dengan Promo dan Peluncuran Mobil Baru di GJAW 2024
Resmi Mengaspal Chery J6 Jadi SUV Offroad Listrik Pertama di Indonesia
Hokky Krisdianto Meninggal Dunia Selamat Jalan Legenda Balap Indonesia