Otomotifnews.com – Honda Etam RS88 Racing School, yang menjadi tuan rumah pada ajang kejuaraan Road Race paling bergengsi di tanah air, Motoprix seri 1 Region C, yang akan diselenggarakan pada tanggal 26-27 Maret 2022 di Pasir Panjang – Singkawang, menuai hasil yang optimal.
Beberapa siswa balap jebolan RS88 Racing School seperti Wahyu Andika, bersama Honda Robi Motor meraih hasil yang gemilang pada sesi kualifikasi Motoprix Region C Seri 1. Pole Position di raih Wahyu Andhika pada ajang kejuaraan Region C, di Kelas Rookie.
Diikuti oleh Reyhan Saputra di urutan ke-2, juga Ibrahim Nizhami yang sukses menduduki posisi ke-3, pada kelas yang sama dengan saudara seperguruannya tersebut.
Roedy Salim, selaku pelatih sekaligus pembalap senior nasional, juga pemilik RS88 Racing School, merasa sangat senang dan bangga, dapat melihat upaya anak didiknya yang tak sia-sia, dalam berbagai sesi latihan pada ajang kejuaraan nasional yang diadakan “dirumahnya sendiri” tersebut.
“Alhamdulillah sangat membanggakan, 3 pembalap kami menduduki posisi terdepan, pada sesi Kualifikasi hari ini. Ini ajang kejuaraan nasional, jadi kami harus buktikan yang terbaik, dikandang kami sendiri. Saya yakin, bersama Spring andalan kami, Koizumi. Kami akan meraih posisi terdepan besok, semoga semua berjalan dengan lancar tanpa hambatan, Amiin..” Ungkap Roedy Salim.
Tidak hanya didukung dengan latihan fisik dan persiapan motor, namun spare parts yang tengah menjadi buah bibir banyak pembalap di Indonesia seperti Koizumi menjadi peran yang paling utama bagi para mekanik danpembalap di tanah air.
“Kami telah banyak melakukan latihan disini, ini menjadi pembuktian bagi kami untuk totalitas pada Motoprix besok.” Tambah Roedy.
Tidak hanya menjadi saingan berat pada kelas yang dilombakan ketiga pembalap tersohor binaan putra Kalimantan tersebut juga kini menjadi PR berat bagi para pecinta kecepatan tarik gas Road Race di seluruh Indonesia.
BRAVO HONDA ETAM RS88 RACING TEAM!
SUKSES DAN GOOD LUCK!
Penulis : Dendi Rustandi
More Stories
Gebrakan Ford di GAIKINDO Jakarta Auto Week 2024: Hadirkan Tiga Jagoan Baru
Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kunjungi Booth NETA di GJAW 2024
Suzuki Ramaikan Akhir Tahun dengan Promo dan Peluncuran Mobil Baru di GJAW 2024