Otomotifnews.com – PT. Kawasaki Motor Indonesia (KMI) kembali lagi menggelar event jambore Kawasaki Bike Week (KBW) yang berlokasi di Pantai Festival Ancol, Jakarta Utara pada Sabtu (4/2/2023).
Dengan mengusung tujuan untuk mempererat tali silaturahmi antar komunitas Kawasaki di tanah air, baik itu dari kategori sport bike, big bike, hingga komunitas motor trail.
Acara ini juga ditujukan untuk masyarakat umum yang ingin bersenang- senang bersama menyaksikan pagelaran ajang tahunan temu bareng komunitas pengguna motor Kawasaki.
Animo tinggi terlihat dari sebagian motor yang bahkan tak hanya dari produk Kawasaki. Bagi biker terkadang merk tidak membatasi persaudaraan sesama mereka karena para penggemar motor berkesempatan merasakan kembali atmosfer jambore biker.
Sebagian pengunjung hadir dalam rombongan perkumpulan motor, namun banyak juga yang perorangan atau satu keluarga.
Tiket Rp 150.000 per orang tak menyurutkan antusiasme para pengunjung yang mengikuti even tersebut. Beragam produsen asesoris aftermarket turut ambil bagian di KBW 2023. Produk tersebut antara lain helm, knalpot, boks motor hingga pelumas.
Kawasaki Bike Week 2023 menyuguhkan acara yang pentas musik, servis gratis, test ride dan off-road playground. Selain itu pengunjung menyaksikan peluncuran motor Kawasaki KLX-150 baru.
Pertunjukan musik yang akan ditampilkan diantaranya ada Saykoji dan Soegi Borneo, penampilan DJ yang menampilkan DJ Ayudia Putri dan DJ Mitha Angel hingga musik dangdut yang menampilkan Anna Zaneth dan Oziel.
Sumber : kompas.id
Foto : 1st
More Stories
Meriah! CitraLand Cirebon Bersama CALSIC Ciayumajakuning Sukses Adakan Charity dan Bukber
Kolaborasi CALSIC dan HSR Wheel di IIMS 2025 : Perkuat Komunitas Pecinta Otomotif
Harley Davidson Vessel 99 dan ISHD Nikmati Sensasi Berkendara Luar Biasa di Mandalika